GoPaylater, layanan Paylater dari Gojek


Layanan Gopay PayLater dari Gojek

GoPayLater atau GoPayPayLater adalah layanan pascabayar yang disediakan oleh Gojek. Layanan GoPayLater tersedia di ekosistem aplikasi Gojek dan Tokopedia. Tidak seperti GoPay, yang merupakan dompet digital, GoPay PayLater memberikan kredit kepada pembeli untuk transaksi yang dibayarkan di akhir bulan.

Cara melakukan pendaftaran Gopay PayLater

Perlu diketahui bahwa fitur ini hanya tersedia untuk warga negara Indonesia yang berusia 21 tahun ke atas dan memiliki KTP.

Di sini Anda dapat mengaktifkan layanan GoPaylater di aplikasi Gojek dengan cara:

  1. Di aplikasi Gojek, klik GoPaylater untuk memasukkan kode OTP
  2. Terima pernyataan untuk GoPaylater, lalu klik daftar
  3. Masukkan informasi pribadi dan unggah foto KTP dan foto selfie dengan memegang KTP
  4. Tunggu pemrosesan data yang anda kirimkan
  5. Lakukan tanda tangan digital dan GoPaylater siap untuk digunakan

Cara Menggunakan Gopay PayLater di Tokopedia

Seperti yang dijelaskan di atas bahwasannya selain digunakan di aplikasi Gojek, GoPaylater juga dapat digunakan di aplikasi e-commerce Tokopedia dengan cara:

  1. Pilih banner Ada Gopay di Tokopedia
  2. Klik hubungkan
  3. Pastikan nomor HP Tokopedia yang ada sama dengan yang didaftarkan, kemudian klik berikutnya
  4. Masukkan kode OTP yang dikirimkan ke ponsel, kemudian klik konfirmasi
  5. Masukkan PIN Gopay, kemudian klik konfirmasi
  6. GoPay berhasil terhubung dan Anda dapat mulai berbelanja

Bunga Gopay Payalater dan Denda

Saat ini terdapat biaya layanan yang dikenakan bagi pengguna layanan GoPaylater dengan besaran biaya layanan sebesar 10.000 per bulan. Yang membedakan dari layanan Paylater lainnya, biaya layanan dari GoPaylater dibayarkan oleh pengguna tidak untuk setiap transaksi yang mereka lakukan di Gojek, namun biaya layanan tersebut mereka bayarkan untuk setiap bulan. 

Namun demikian, pengguna tidak akan dikenakan biaya layanan apabila pengguna tidak menggunakan layanan GoPaylater di bulan tersebut.

Denda untuk GoPaylater adalah 2.000 per hari. Denda GoPaylater akan dikeluarkan setiap tanggal 6 bulan berikutnya jika pengguna tidak segera membayar tagihan pada hari terakhir bulan yang ditentukan.

Jika Anda menggunakan layanan GoPaylater, Anda akan diberikan masa tenggang lima hari dan akan dapat membayar semua tagihan sebelum Anda didenda setiap hari.

Jika Anda belum membayar hingga pukul 23:59:59 WIB pada tanggal 5 bulan berikutnya, Anda akan dikenakan denda sebesar Rp2.000 per hari mulai tanggal 6.

 Namun besaran denda tersebut diatur dengan menyesuaikan biaya transaksi GoPayPayLater agar tidak melebihi jumlah total transaksi yang dilakukan pengguna jasa.

Post a Comment